Minggu, 04 Maret 2012

Kenapa harus Blog???

Well, this is my first post in this blog..
Aku tertarik aja mw ngangkat judul ttg "kenapa harus blog???".. :)
hmm, let's get started..




Buat kebanyakan orang, blog itu menjadi tempat untuk menghasilkan gaji/pendapatan/uang.. Banyak orang yang menggunakan blog sebagai bisnis. Di lain pihak, ada juga orang yang menjadikan blog sebagai tempat curahan hati a.k.a 'curhat'. Ada juga yang dimanfaatkan sebagai hobi untuk menulis.



Aku sendiri tertarik sama blog, karena blog adalah tempat dimana aku bisa menuangkan pikiran2, ide2, atau gagasan2 yang muncul dari otakku. Memang sih agak susah kalo kita tidak bisa menuangkan ide2 kita ke dalam sebuah tulisan. Tapi, kalo dibandingin sama dituangkan ke dalam bentuk lisan, aku bingung harus ngomong ke siapa. Belum lagi kalo orang yang kita ajak ngomong, gak terlalu tertarik dengan apa yang kita omogin. Kita harus mencari orang yang memang tertarik dengan apa yang kita omongin.  Dengan blog, aku menemukan 'a simple way' bwt menuangkan pikiran tanpa mencari2 orang. Kalo lewat blog, kita bisa menuangkan ide kita tanpa perlu khawatir apakah orang akan tertarik atau tidak. Karena pasti ada orang yang tertarik sama tulisan kita. Kan lewat blog bisa dipublikasikan gitu. Jadi, semua orang memiliki kesempatan untuk membacanya dan muncul kemungkinan ada orang yang akan tertarik dengan tulisan kita. Oya, ada satu lagi alasan mengapa harus blog? karena aku dapat memberitahukan sesuatu ato sharing ke orang-orang yang tidak bisa aku temui di tempat tinggalku saat ini.

Itulah tadi mengapa aku memilih blog saat ini. Walau belum terlalu lancar untuk menuangkan pikiran ke dalam bentuk tulisan, tapi aku ingin mencobanya. Kalo dibiasakan pasti akan terbiasa dan selanjutnya akan menjadi bisa. 

Seorang temanku pernah berpesan :
"You can do it, if you think you can"

  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar